Selasa, 31 Juli 2012

Aspek Kehidupan Perempuan


Berbicara tentang perempuan, maka yang terpikir adalah seorang ibu, dengan kelembutan kasihnya dan tulus cinta serta pengorbanannya. Di mana dengan keberadaannya kitapun juga ada di dunia ini, dan tumbuh hidup baik dalam genggaman kasih sayangnya. Maka terpikir sangatlah penting adanya dia, seorang perempuan. Yang mana tanpa didikannya juga, kita sepertinya merasakan kekurangan dalam kehidupan kita. Banyak yang membuktikan tentang hal tersebut. Salah satunya adalah bagaimana perkembangan seorang anak tanpa didikan ibu dan perkembangan anak yang di didik oleh seorang ibu. Di sana akan jelas perbedaannya. Baik dari segi prilaku, psikologis ataupun caranya menjalani kehidupannya. Disamping berperan menjadi seorang ibu, perempuan juga berperan penting dalam rumah tangga. Dimana al-qur’an dan hadistpun telah berbicara bahwa perempuan ketika menjadi seorang istri  ia memiliki banyak kewajiban(tanggung jawab) terhadap suami bahkan juga ia memilki kewajiban terhadap anak dan perkembangan keluarganya tersebut. Contohnya, mengatur bagaimana kebutuhan rumah tangga, dan menjaga nama baik keluarga tersebut.
            Dilihat dari segi biologisnya, maka sangat jelas pula perbedaan antara laki-laki dan perempuan. Dimana, dapat kita lihat secara simbolis dari fisiknya. dilihat dari segi pertumbuhannya. Perempuan, kalau beranjak masa remaja maka akan mengalami menstruasi sedangkan laki-laki yaitu dengan tanda suaranya yang berubah membesar serta otot-otot yang tambah kekar. Juga bagaimana syari’at membedakan lingkup aurat bagi seorang laki-laki dan perempuan. Ketika laki-laki hanya dari pusar sampai lutut maka lain pula dengan perempuan yang ruang lingkup auratnya adalah keseluruhan anggota badan, kecuali wajah dan telapak tangan. Hal itulah yang membedakan laki-laki dan perempuan.
            Dari perbedaan yang tertulis diatas, nyatanya seorang laik-laki memilki penilaian terhadap perempuan. Tak jarang seringkali laki-laki merendahkan para perempuan. Bahkan juga tak jarang laki-laki mencela atau beranggapan bahwa perempuan itu sangatlah lemah. Semua itu dikarenakan mereka memiliki kekuatan otot lebih dari perempuan, jadi bagi laki-laki seakan-akan perempuan tak akan pernah bisa melakukan pekerjaan berat yang mampu dilakukan oleh laki-laki. Juga telah disebutkan dalam hadist bahwa laki-laki itui memiliki kecerdasan yang lebih dari pada perempuan. Hal itu semakin membuat para laki-laki terkadang memilki rasa sombong lalu tak ragu mencela terhadap perempuan.
            Dari berbagai macam perbedaan perempuan dan laki-laki khususnya dimata laki-laki, maka ada satu hal yang belum ditemukan. Bahwa  nyatanya perempuan itu ternyata memiliki keistimewaan diatas laki-laki. Dimana di dalam buku 100 Wanita Yang Mengguncangkan Dunia(2004) telah dikatakan oleh Gail Mayer Rolka, bahwa banyak perempuan yang menjadi kebanggaan dunia, sukses dengan usaha kerasnya serta ketulusannya yang tak dimilki para laki-laki dalam meraih kesuksesan di dunia. Contohnya adalah Eli Whitney (1765-1825) berhasil menemukan alat pemintal kapas, sebuah mesin yang merevolusi pertanian di selatan Amerika Serikat dan begitu besar mempengaruhi sejarah daerah tersebut. Perempuan juga sangat unggul dalam kemuliaannya. Dimana telah di jelaskan pula dalan Al-Qur’an tentang hal bahwa surga itu ada di bawah telapak kaki ibu. Jadi dari banyak hal dan bukti diatas, tak dapat dipungkiri bahwa perempuan itu sangat berperan penting dalam kehidupan ini. Juga tak dapat disalahkan jika penulis menginginkan terhadap kaum laki-laki untuk berhenti merendahkan keberadaan perempuan dalam kehidupan ini. Karena memang dari syariat sendiri telah menjelaskan bahwa tak ada perbedaan antara laki-laki dan perempuan dimata tuhannya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar